Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Lampung melaksanakan Bimbingan Membaca Al Quran yang dilaksanakan setelah sholat dhuzur yang dilaksanakan di Mushola Satuan Polisi Pamong Praja Provinsi Lampung (07/04/2022) Ramadhan sangat istimewa, salah satunya karena menjadi bulan diturunkannya Al-Qur'an. Karenanya, Ramadan sering dijadikan sebagai bulan membaca Al-Qur'an. Umat Islam dalam menjalani ibadah puasa Ramadan, banyak yang mengisi hari-harinya dengan membaca dan memahami Al-Qur'an. Banyak keutamaan dari membaca dan memahami Al-Qur'an. Rasulullah SAW. bersabda, “Tidaklah suatu kaum berkumpul dalam salah satu rumah dari rumah-rumah Allah (masjid), untuk membaca Al-Qur’an dan mempelajarinya, kecuali akan diturunkan kepada mereka ketenangan, dan mereka dilingkupi rahmat Allah, para malaikat akan mengelilingi mereka dan Allah akan menyebut-nyebut mereka di hadapan makhluk-Nya yang berada didekat-Nya (para malaikat).” (HR. Muslim) Semoga kita semua terselamatkan dari Api Neraka, dan menjadi insan yang selalu mendapatkan kebaikan dan Ridho ilahi..salam @prajawibawalampung
